Wednesday, August 21, 2013

Wishful Wednesday #7


Sudah hari Rabu lagiiii... Awal-awal ikut WW dulu, saya kadang nggak bikin postingan beberapa minggu. Soalnya kadang bingung buku apa yang beneran dipengenin. Tapi beberapa minggu ini kok lancar-lancar aja ya, hehe... Makin banyak buku yang pengen dimasukin ke rak ni :p

Kali ini, WW saya adalah...



NOVEL TERLARIS SEPANJANG MASA VERSI THE GUINNESS BOOK OF WORLD RECORDS To Kill a Mockingbird adalah novel terbesar dan satu-satunya yang ditulis Harper Lee. Berkat kisah indah tersebut yang memenangi penghargaan Pulitzer Award 1961, dia dianugerahi Presidential Medal of Freedom 2007, the Highest Civilian Honor USA. 
Kehidupan Scout dan Jem Finch berubah total saat ayah mereka menjadi pembela seorang kulit hitam. Ketika Atticus membela seorang yang dianggap sampah masyarakat, kecaman pun datang dari seluruh penjuru kota. Di tengah terpaan masalah yang menimpa keluarganya, si kecil Scout belajar bahwa kehidupan tidak melulu hitam dan putih. Dikisahkan dari sudut pandang gadis delapan tahun warga Maycomb, Alabama, novel ini akan menunjukkan bahwa sebuah prasangka sering kali membutakan manusia. Dan sebuah keadilan hanya dapat dilahirkan dari rasa cinta yang tak membedakan apa pun latar belakang seseorang. Harper Lee telah berhasil menyuguhkan sebuah novel menawan yang amat berkesan dan tak lekang oleh zaman. 

Hari gini belum baca To Kill a Mockingbird? Hehe, iyaaa... Nggak tahu kenapa, minggu ini tiba-tiba pengen banget baca buku ini. Karya klasik yang terkenal, tema yang diangkat juga menarik. Saya penasaran banget kenapa novel ini banyak mencuri perhatian khalayak *bahasanya dong* :p

Nah, karena ini adalah buku terbitan lama, saya prefer cari second-nya. Kalau ada yang punya ataupun tahu infonya, tolong kontak saya ya. Bagi yang mau swap juga boleh. Oh, mau kasih? Boleh banget!! *pede*

Itulah angan-angan saya Rabu ini. Mau tahu juga dong angan-angan kamu:
  • Silakan follow blog Books To Share – atau tambahkan di blogroll/link blogmu =)
  • Buat posting mengenai buku-buku (boleh lebih dari 1) yang jadi inceran kalian minggu ini, mulai dari yang bakal segera dibeli, sampai yang paling mustahil dan hanya sebatas mimpi. Oya, sertakan juga alasan kenapa buku itu masuk dalam wishlist kalian ya!
  • Tinggalkan link postingan Wishful Wednesday kalian di Mr. Linky (klik saja tombol Mr. Linky di bagian bawah post). Kalau mau, silakan tambahkan button Wishful Wednesday di posting kalian.
  • Mari saling berkunjung ke sesama blogger yang sudah ikut share wishlistnya di hari Rabu =)

14 comments:

  1. Aku punya, lu. Mau pinjem atau mau beli?
    Aku sih belum baca, mustinya jadi tema bacaan bulan ini di Serapium, tapi..tapi #mulaicarialasan
    :p

    ReplyDelete
    Replies
    1. Haha, dilepas nggak? Kalau dilepas boleh deh beli, tapi harga temen ya :p

      Delete
  2. saya juga belum baca *tutup muka* :D
    smoga kesampaian :)

    ReplyDelete
  3. mau baca juga,

    semoga terkabul yah Lu

    ReplyDelete
  4. Ada yg sudah baca nggak? Aku kemarin mau ambil tapi takut jelek terjemahannya.

    ReplyDelete
  5. Aku juga ngarep buku ini :D

    Semoga terkabul ya! ;)

    @lucktygs
    http://luckty.wordpress.com/2013/08/20/wishful-wednesday-22-tetralogi-fashion/

    ReplyDelete
  6. Kayaknya punya dobel, lu. Tapi di mana ya? o_O?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Mau Mbak Dewiiii, pasti ketemu kok aku yakin!! Haha... ;)

      Delete
  7. Hahahaha komen2nya sepertinya menjanjikan lu, banyak yang mau kasih/jual :D keren banget emang buku ini. semoga tercapai ya!

    ReplyDelete